pembukaan oleh lurah

Pada hari ini minggu, 27 November 2022 bertempat di balai pertemuan warga RW XV (lingkungan lapangan Pancasoka) , rukun warga (RW) XV mengadakan pemilihan untuk menempati posisi ketua RW yang baru mengingat masa jabatan ketua RW XV yang lama telah memasuki masa purna.

Pada pemilihan ketua RW XV ini panitia pemilihan mengundang sebanyak 245 orang sebagai warga yang memilikin hak suara pemilihan , pemilihan jumlah ini didasarkan pada jumlah kepala keluarga (KK) yang ada di RW XV tersebut , panitia pemilihan ketua RW XV memutuskan setiap KK hanya mamiliki satu hak suara untuk memilih . Namun demikian dari sekitar 245 KK yang memiliki hak suara hanya sebanyak 135 KK saja yang menggunakann hak suaranya sedangkan sisanya memilih untuk golput. Dengan melihat kondisi tersebut diputuskan sudah memenuhi suara untuk melaksankan pemilihan umum.

Pemilihan ketua RW XV ini dimulai sekitar pukul delapan pagi dengan diawali musyawarah mufakat anatar warga RW XV untuk menentukan siapa saja calon yang akan diusung untuk maju dipemilihan ketua RW XV masa bakti 2023-2026 mengingat pada waktu yang disediakan tidak ada warga yang bersedia mengusulkan dirinya untuk menjadi ketua RW.

Dari keputusan musyawarah ini diputuskan selurah warga yang hadir memilih untuk melaksanakan aklamasi yag dimana ketua RW sebelumnya yaitu Bapak Sugeng Trisukmono dipilih kembali menjadi ketua RW XV Kelurahan Nambangan Lor untuk periode 2023 -2026 hal ini dimungkinkan sebab Bapak Sugeng Trisukmono merupakan calon tunggal dan mengingat masa jabatan Bapak Sugeng Trismono baru satu kali periode pemilihan.